Di Indonesia yang terdiri dari banyak suku dan budaya tidak heran jika dalam hal kuliner yang dihasilkan setiap daerah berbeda-beda. Contohnya saja masakan Soto di setiap daerah yang ada di Indonesia ada sangat beragam, dan salah satu yang bisa kamu coba untuk buat adalah resep soto ayam kuning yang akan dibagikan di bawah ini.
Bahan-Bahan Resep Soto Ayam Kuning
Berikut ini ada sebuah Resep Soto Ayam Kuning yang biasa dibuat untuk 6 orang atau porsi.
- 1/4 kg ayam
- 1 bungkus bumbu soto ayam indofood
- Tulang ayam atau ceker
- 2 bh kemiri
- 1 sdt ketumbar
- 4 siung bawang putih
- 4 siung bawang merah
- 1 ruas kunyit
- 1 sdm garam
- 1/2 ruas jari jahe
- 4 lembar daun salam
- 4 lembar daun jeruk iris iris
- Lengkuas di geprek
- 2 buah jeruk nipis
- 1 batang sereh digeprek
- 2 iket bihun
- 1 buah tomat
- 1 batang seledri
- 1/4 kol iris tipis
- 2 batang daun bawang
- 4 buah cabe rawit setan
- Bawang goreng
- 2 butir telur
- Kecap manis
Langkah Membuat Soto Ayam Kuning Mudah dan Praktis
- Langkah pertama merebus ayam dan tambahkan geprekan bawang putih beserta dengandaun salam agar daging ayamnya tidak amis selama sekitar 10 menit.
- Kemudian merebus telur sampaimatang, lalu dikupas dan dibelah menjadi 4 bagian atau sesuai selera.
- Haluskan bumbu-bumbu yang telah disiapkan dan jika sudah tumis bumbu halusnya dan tambahkan 1 bungkus bumbu indofood dan masukan juga daun salam, sereh, daun jeruk, lengkuas dan masak sampai harum.
- Lanjut dengan merebus air dan masukan bumbu yang telah ditumis dan aduk-aduk sampai merata. Lanjutkan dengan memasukan ayam yang sudah direbus. Masukan juga kaldu ayam, garam, serta penyedap rasa ditambahkan juga daun bawang yang sudah diiris kasar.
- Aduk-aduk merata dan koreksi rasanya apakah sudah pas atau ada yang kurang. Lanjut dengan menyiram bihun menggunakan air panas.
- Lalu rebus cabe rawait bersama dengan bawang putih setengah saja. Kemudian haluskan cabai dan bawang yang sudah direbus dan masukan air ke dalam wadah untuk dijadikan sambal soto nantinya.
- Sewir daging ayam, lalu mengiris tomat dan jeruk nipis, iris juga kol, daun bawang dan seledri.
- Terakhir siapkan mangkuk masukan bihun, ayam suwir, irisan daun bawang, seledri, kol dan irisan tomat serta jeruk nipis. Setelah itu siram menggunakan kuah soto, tambahkan bawang goreng, kecap dan sambal sesuai selera dan terakhir masukan irisan telur rebus.